Solusi Mengatasi Rambut Rontok saat Berhijab

Hai Girls. selain rambut berminyak, rambut rontok seringkali menjadi masalah saat mulai menggunakan hijab lho!
Jangan salah anggapan ya kalau rambut rontok disebabkan oleh berhijab, karena ternyata hal itu dikarenakan sirkulasi udara pada batang rambut kurang lancar, sehingga rambut menjadi mudah rapuh. Nggak hanya itu saja, rambut rontok pada wanita berhijab juga terletak pada cara penataan rambut yang sering disepelekan. misalnya seperti;

Kebiasaan Mengikat Rambut dalam Keadaan Basah
Hal paling sering dilakukan oleh pengguna hijab adalah mengikat rambut saat rambut masih dalam keadaan basah atau lembab. Rambut yang masih basah atau dalam keadaan lembab lebih mudah patah dan rontok. Hal ini karena batang rambut masih menyerap air, sehingga fleksibilitasnya berkurang. Untuk itu, coba deh tunggu hingga rambut benar-benar kering sebelum mengikatnya.
Kurang Cermat dalam Memilih Shampoo
Rambut rontok wajib kamu perhatikan. Masalah rambut ini disebabkan rambut kurang nutrisi dan pola makanmu sedang berantakan. Biasanya, rambut yang kurang mendapatkan nutrisi karena kelembabannya nggak terjaga. Bisa jadi dari salah pemilihan shampoo dan conditioner. Coba deh kamu rutin menggunakan Emeron Hijab Shampo yang Hair Fall Control sebagai solusi untuk mengurangi masalah rontok rambut kamu.
Pemakaian Ciput atau Dalaman yang Ketat
Penggunaan ciput pada hijab sangatlah penting untuk memperindah penampilan dan mengurangi masalah licin pada bahan hijabmu. Waktu penggunaan hijab bisa sampai seharian, tergantung pada aktivitasmu. Namun pemakaian hijab terlalu lama dapat memberikan efek tekanan pada rambut. Tekanan inilah yang membuat rambut rontok. Sehingga pentingnya menggunakan bahan ciput yang nyaman dan nggak ketat ya, Girls.
Mengikat Rambut Terlalu Kencang
Ternyata mengikat rambut terlalu ketat dan kencang adalah salah satu penyebab rambut rontok pada wanita berhijab. Tanda-tanda pertama adalah kamu bisa melihat bekas karet yang membekas pada rambutmu. Lalu saat karet rambut dibuka, rambut jadi sangat rontok. Sebaiknya ganti juga karet rambutmu dengan jenis scrunchie yang lebih loose. Saat mengikat rambut, sebaiknya jangan terlalu lama berfokus pada satu titik agar tekanan pada rambut dapat diminimalisir.
So, itu dia penyebab-penyebab masalah rambut rontok pada wanita berhijab yang sering diabaikan dan juga beberapa solusi untuk mengatasinya. Semoga bermanfaat ya, Girls!
No Comments