Olahraga itu perlu Girls, apalagi untuk kamu yang tidak punya banyak waktu untuk olahraga dikarenakan sibuk dengan rutinitasnya setiap hari, nge-gym jadi salah satu pilihan terbaik agar tubuh tetap sehat dan bugar. Pastinya membawa bawaan ekstra dong setelah pulang kerja dan langsung pergi ke tempat gym? Nah, Girls paling tidak kamu bisa siapkan 1 tote bag untuk di gunakan membawa perlengkapan gym kamu tapi jangan lupa untuk membawa barang barang penting ini ya!

  1. Handuk
    Saat wajah berkeringat di khawatirkan keringat akan masuk ke mata dan menyebabkan pedih dan iritasi, kamu bisa gunakan handuk untuk mengelapnya. Handuk, benda yang sangat penting saat kamu gym berguna untuk mengeringkan saat tubuh berkeringat, sebelum mandi kamu bisa keringkan terlebih dahulu menggunakan handuk dan mandi di saat yang tepat ya Girls.

  1. Botol Air Minum
    Kamu bisa membawa botol air minum sendiri, sehingga kamu lebih mudah merehidrasi tubuh saat atau setelah berolahraga, bawa botol berukuran besar, bisa 600 ml hingga 1 liter dan isi dengan air mineral, karena air mineral lebih sehat di bandingkan minuman olahraga atau minuman ber-energi yang mengandung banyak garam dan kalori.

  1. Pakaian Ganti
    Setelah olahraga pasti akan banyak berkeringat, bawalah pakaian ganti yang berbahan lembut dan sejuk karena ini mungkin tampak sepele tapi banyak orang tidak mengganti pakaian olahraga mereka setelah berolahraga bisa menyebabkan munculnya jerawat di punggung, lho Girls!

  1. Deodoran
    Penting untuk di bawa di tas gym – jika sesi olahragamu efektif, pastinya kamu membutuhkan deodorant agar bisa melindungimu dari bau badan dan kamu bisa lebih percaya diri.

  1. Tas plastik
    Pakaian yang kamu gunakan seperti sport-bra atau legging pastinya akan basah dengan keringat. Nggak pengen dong isi tas kamu basah karena keringat? Nah, kamu bisa gunakan tas plastik ini agar isi tas kamu tidak kebasahan.

  1. Sport Bra
    Bra khusus olahraga sangat penting untuk menopang tubuh kamu bergerak, berlari, melompat atau melakukan peregangan. Pemakaian bra yang tidak tepat bisa menyebabkan nyeri punggung, stretch mark, atau kendur. Bra olahraga juga sangat nyaman digunakan karena tidak menyakiti kulit.

Nggak banyak kan Girls? Tapi sangat penting dan jangan lupa untuk selalu sehat mengkonsumsi buah buahan, makan teratur dan tidur tepat waktu ya!