Fakta kesehatan mengenai tidur tanpa menggunakan bantal
Tidur merupakan cara untuk melepas penat dan rasa letih setelah melakukan aktivitas. Terkadang tidur juga bisa membawa rasa sakit karena beberapa faktor yang salah, salah satu faktor yang membuat rasa sakit itu muncul adalah bantal. Posisi yang salah saat tidur dengan menggunakan bantal memicu orang mengalami sakit di bagian leher. Ternyata posisi saat tidur menggunakan atau tidak menggunakan bantal itu penting untuk kamu tahu, supaya kamu dapat memiliki kualitas tidur yang nyaman.
Sejak kecil kita terbiasa tidur tanpa bantal, buktinya kita digendong begitu saja di lengan ibu dan dapat tidur secara pulas. Seiring berjalannya waktu, saat kita mulai dewasa kita terbiasa menggunakan bantal sebagai alas kepala saat tidur, tapi apakah kebiasaan itu baik untuk diri kita?.
Ada manfaat dari tidur tanpa menggunakan bantal yang justru bila kamu lakukan setiap hari dapat menunjukan efek positif untuk badanmu. Manfaat itu dijabarkan sebagai berikut :
- Tidur tanpa bantal mengatasi lengkuk tulang belakang yang dapat membungkuk
Bila kamu seseorang yang memiliki postur badan membungkuk, mungkin bisa juga dikarenakan kebiasaan tidur dengan bantal yang salah
- Tidur tanpa bantal dapat mengantisipasi resiko terkena glukoma
Tidur dengan bantal dapat menimbulkan tekanan pada interokularyang dapat menyebebkan penyakit mata glukoma
- Mengatasi sakit leher akibat salah bantal
Sering kita merasakan nyeri saat bangun tidur akibat posisi tidur yang salah, sakit itu disebabkan posisi leher atau tulang belakang kita tidak semuanya berada di bantal. Jadi ada separuh tulang leher dan tulang belakang yang tidak dialasi bantal.
- Meremajakan kulit
Tidur tanpa menggunakan bantal mampu meremajakan kulit, lho. Kamu dapat mengatasi kerutan yang sewaktu-waktu muncul seiring bertambahnya umur.
Cara yang dapat dilakukan untuk melatih kepala dan leher yang sudah terbiasa menggunakan bantal adalah dengan mengganti bantal dengan handung yang dilipat. Buatlah lipatan yang setara dengan bantal yang biasa kita gunakan. Hari selanjutnya kamu buka lipatan itu menjadi lebih pendek dari sebelumya dan begitu seterusnya sampai terbiasa dengan posisi lower head atau posisi tidur tanpa bantal sama sekali.
No Comments