Lorde Siap Luncurkan Album Terbaru
Lagu-lagu hits seperti Royals, Team, dan Tennis Court memang sempat membawa Lorde yang merupakan penyanyi yang baru memasuki industri musik melejit dengan cepat. Tanggapan positif dari berbagai kritikus musik, berbagai penghargaan yang didapat, serta antusiasme fans di sosial media menjadi beberapa tanda kesuksesan Lorde saat mengeluarkan album pertamanya yang bertajuk Pure Heroine.
Nah Girls, bulan Oktober kemarin adalah tepat setelah tiga tahun Lorde mengeluarkan album perdananya tersebut. Penyanyi yang baru berulang tahun pada 7 November silam itu pun sadar jika fans-fans nya sudah tidak sabar menunggu peluncuran album kedua. Lorde pun memberitakan tentang proses produksi album keduanya yang kini telah selesai dan dikerjakan selama satu tahun lewat akun Facebook miliknya.
Unggahan tersebut menjelaskan bahwa Lorde telah siap meninggalkan masa remaja nya dan kini ia telah siap melangkahkan kaki sebagai perempuan dewasa. Lewat unggahan tersebut juga diberitahukan bahwa album kedua akan siap dirilis dalam waktu dekat karena proses produksi yang telah selesai. Tidak sabar menunggu peluncurannya ya, Girls!
No Comments